Skip to content
Beranda ยป Pastikan Pengelola dan Pengunjung Agro Bukit Waruwangi, Personil Polsek Padarincang terus Sosialisasi Patroli Dialogis

Pastikan Pengelola dan Pengunjung Agro Bukit Waruwangi, Personil Polsek Padarincang terus Sosialisasi Patroli Dialogis

ERANG – Tiga Personil polsek Padarincang hari ini melaksanakan kegiatan Patroli dialogis untuk memberi himbauan kepada pengelola dan para pengunjung Agro Bukit Waruwangi Desa Cibojong, Kecamatan Padarincang Kabupaten Serang, agar selalu mengikuti protokol kesehatan dengan menggunakan Masker demi mencegah dan memurus mata rantai covid 19. Senin, (03/08/2020). Kegiatan tersebut dalam rangka Adaptasi Kebiasaan Baru (AKB).

Tiga Personil diantaranya yakni, Aipda, Joko Kharis SH, Bripka M Arsudin dan Brigpol Oka M.

Kapolsek Padarincang AKP Undang Jumara mengatakan, bahwa kegiatan tersebut untuk memastikan protokol kesehatan para pengujung wisata Agro Bukit Waru Wangi, di Desa Cibojong, Ke amatan Padarincang, di wilayah hukum Polsek Padarincang.

“Hari ini para Bhabinkamtibmas Polsek Padarincang mengunjungi ke tempat wisata Agro Bukit Waru Wangi, untuk memastikan apakah para pengunjung dan penjaga sudah menerapkan terkait anjuran pemerintah dan Maklumat Kapolri. Alhamdulillah, para pengunjung dan penjaganya sudah melaksanakannya,” Ucap AKP Undang Jumara Kapolsek Padarincang.

AKP Undang Juamra, mengungkapkan, bahwa pihaknya juga akan terus patroli secara rutin di tempat – tempat yang di anggap rawan kriminalitas dan terus melakukan patroli dialogis untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga masyarakat. Sehingga di harapkan situasi Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Padarincang tetap aman kondusif.

“Kami hadir untuk menyampaikan pesan Kamtibmas untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan seperti antisipasi tindak kriminalitas yang dilakukan oleh orang – orang yang tidak bertanggung jawab dan menghimbau untuk memantau pengunjung wisata agar lebih berhati – hati. Sehingga, tidak terjadi hal – hal yang tidak diinginkan,” ujar AKP Undang Juamara.

“Saya menghimbau agar pengelola wisata dan pengunjung agar tetap menjaga jarak atau pshical distancing. Semua wajib memakai masker. Dan pihaknya pengelola harus menyediakan tempat cuci tangan atau Handsanitizer,” ungkap AKP Undang Jumara.

(Ari/red)